Pendaftaran Mahasiswa Baru 2025/2026-1 - Seleksi Mandiri PTS
Baik Sekali
Program Studi D3 Kebidanan adalah jurusan yang akan mengajarkan anda tentang siklus kehidupan wanita. Anda akan mendapatkan peran dalam melakukan pemeriksaan ibu hamil, memimpin persalinan normal, serta memberikan asuhan pada ibu nifas, bayi baru lahir, balita dan anak pra sekolah, ibu menyusui, serta keluarga berencana (KB) yang lebih menarik lagi di Jurusan D3 Kebidanan STIKes Salsabila Serang, anda akan dibekali tentang "Treatment Mom and Baby" seperti Hypnobirthing, yoga, mom and baby spa.
Program Studi D3 Kebidanan ditempuh selama 6 semester atau 3 tahun dengan total SKS : teori 40% dan praktik 60%. Praktik dilakukan di Laboratorium dan tempat pelayanan kesehatan seperti Rumah Sakit, Puskesmas, Klinik dan Praktek Bidan Mandiri. Gelar yang akan anda dapat adalah A.md. Keb (Ahli madya Kebidanan)
Ilmu yang dipelajari D3 Kebidanan STIKes Salsabila adalah ilmu yang dilakukan sehari-hari sehingga selain menjadi bekal anda dalam mencari pekerjaan juga dapat bermanfaat untuk diri sendiri (persiapan menjadi seorang ibu), keluarga dan orang-orang sekitar.